2012/05/24

Pengumuman UN SMA 2012 99 % siswa Lulus

Menurut pengumuman UN sma 2012 yang diberikan oleh mentri pendidikan sebayak 99% siswa SMA dinyatakan lulus dalam ujian nasional 2012 ini, berikut ini petikan berita yang saya dapatkan dari kompas.com

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) menyatakan angka kelulusan ujian nasional tingkat SMA dan sederajat tahun 2012 mencapai 99, 50 persen. Pengumuman kelulusan tiap siswa sendiri akan dilakukan serentak di seluruh Indonesia pada hari Sabtu 26 Mei 2012.

Dalam paparannya, Mendikbud, Mohammad Nuh menjelaskan, peserta UN SMA tahun ini mencapai 1.524.704 siswa. Akan tetapi karena berbagai hal, sedikitnya ada 7.345 siswa yang tidak mengikuti UN. Dari jumlah tersebut, kata dia, tercatat 1.517.125 (99,50 persen) siswa SMA dinyatakan lulus UN. Sedangkan 7.579 siswa SMA lainnya tidak lulus pada UN tahun ini.

"Data ini kami sampaikan agar segera dipublikasikan kepada masyarakat," kata Nuh, Kamis (24/5/2012), di gedung Kemdikbud, Jakarta.

Semoga nama anda termasuk dalam daftar siswa yang di nyatakan lulus dalam pengumuman UN sma 2012 ini dan segera mendapatkan perguruan tinggi negri yang sesuai dengan bidang kemampuan anda masing masing
100out of 100 based on 99998 ratings. 1 user reviews.
Posted by: Sugeng Setyawan
Berita Terbaru, Updated at: 15.07

Pengumuman UN SMA 2012 99 % siswa Lulus Reviewed by Unknown on 2012/05/24 Rating: 4.5